Pernahkan kamu satu hari di bulan ini tidak memegang gadget/smarphone/komputer untuk satu hari penuh?. Jika jawabannya tidak selamat datang di modern world. Jika kamu menjelajahi website atau menggunakan sebuah aplikasi sebut saja instagram, gojek dan google apakah aplikasi atau website tersbut langsung jadi seperti itu dan langsung bisa digunakan (magic). Jawabannya tidak, ada puluhan, ratusan bahkan ribuan orang yang membangun, mengembangkan dan merawat aplikasi/website tersebut. Nah orang-orang yang membuat dan mengembangkan aplikasi atau website meskipun itu cms/builder sebut saja wordpress atau wix itupun dibuat oleh banyak orang walaupun mungkin awalnya hanya dibuat beberapa orang bahkan sendirian. Orang-orang yang membuat atau mengembangkan aplikasi maupun website disebut denga julukan Programmer. Yup Programer not ProGamer.
Baca Juga:
7 Situs Terbaik Untuk Programer Terbaik Sedunia
Perbandingan Flutter VS React Native VS Native Kelebihan Kekurangan
Pengertian, Perbedaan Coding Dan Programing Serta Manfaatnya
Baca Juga:
7 Situs Terbaik Untuk Programer Terbaik Sedunia
Perbandingan Flutter VS React Native VS Native Kelebihan Kekurangan
Pengertian, Perbedaan Coding Dan Programing Serta Manfaatnya
Programmer |
Apa Itu Programmer?
Pengertian Programmer |
Seorang programmer adalah individu yang menulis / membuat perangkat lunak atau aplikasi komputer dengan memberikan instruksi pemrograman khusus komputer. Sebagian besar programmer memiliki latar belakang komputasi dan pengkodean yang luas di berbagai bahasa dan platform pemrograman, termasuk Structured Query Language (SQL), Perl, Extensible Markup Language (XML), PHP, HTML, C, C ++ dan Java.
Seorang programmer juga dapat berspesialisasi dalam satu atau lebih bidang komputasi, seperti basis data, keamanan atau pengembangan perangkat lunak / firmware / seluler / Web. Individu-individu ini berperan penting dalam pengembangan teknologi komputer dan bidang komputasi.
Tugas-Tugas Programmer?
Programer menulis, menguji, men-debug, dan memelihara instruksi terperinci, yang disebut program komputer, yang harus diikuti komputer untuk menjalankan fungsinya. Pemrogram juga menyusun, merancang, dan menguji struktur logis untuk menyelesaikan masalah dengan komputer.
Jenis-Jenis Umum Programmer?
Pada dasarnya saat ini programer di bedakan menjadi 3 sub kategori yaitu:
FrontEnd Developer : adalah jenis Programmer yang bertugas membuat desain UI, Tampilan, HTTP Request dan Wajah dari program/ aplikasi yang dibuat. Contoh FrontEnd Web dan FrontEnd Mobile.
BackEnd Developer : adalah seorang Programmer yang memiliki tugas utama berkomunikasi dengan database seperti operasi CRUD, Autensikas, manajemen database untuk di kirim kepada Client.
FullStack Developer: adalah seorang Programmer yang memiliki rore job frontend dan backend jadi bisa disimpulkan seorang programer fullstack menangani FrontEnd dan BackEnd.
Gaji Programer Indonesia?
Gaji rata-rata programer di Indonesia, saya sendiri juga seorang programer dan pernah bekerja di beberapa tempat kerja. untuk rata-rata gaji programer di Indonesia berdasarkan pengalaman dan perusahaannya.
Junior Programer : di range 4 juta - 8 Juta
Middle Programmer: di range 5 - 10 Juta
Senior Programmer : di range di atas 10 Juta
Gaji tersebut merupakan rata-rata, namun range tersebut bisa lebih besar jika kamu bekerja di peruhaan yang sudah uniorn, dan range tersebut juga berdasarkan lokasi misal di Jogja untuk junior di range 4 Jutaan di Jakarta bisa dirange 5-6 Juta.
Bagaimana Keseharian Seorang Programer?
Kemudian bagaimana keseharian menjadi programer, menurut saya asyik, pada awalnya saja tekanan tinggi namun jika kita sudah tau mencari kemana solusi dari masalah kita maka itu seperti kita mengerjakan sebuah ulangan atau ujian namun kita bisa membuka buku atau googling internet.
Contoh Programer Sukses Dunia Dan Indonesia
Untuk memotivasi kamu yang ingin menjadi seorang programer, berikut daftar-daftar programer yang sukses dalam bidangnya.
Mark Zuckerburg (Programmer Luar) : Si pendiri Facebook ini menulis facebook pada versi awal menggunakan Bahasa Pemrograman PHP dan kita ketahui sendiri sekarang Facebook menjadi perusahaan sosial media terbesar di dunia yang memiliki WhatsApp dan Instagram.
Linus Torvalds (Programmer Luar) : Kalau kamu memakai Android, basis kode yang dipakai untuk sistem operasi Android adalah Linux, dan Linux juga salah satu OS paling populer dan paling aman di dunia, selain itu Bapak Linux ini juga membuat GIT, GIT adalah salah satu manajemen source kode yang paling banyak digunakan prograammer di seluruh dunia.
Jan Koum (Programmer Luar) : Dialah pencipta whatsapp salah satu aplikasi yang hampir 24 jam selalu online dan kita gunakan untuk bertukar pesan teks, suara, emoji, image bahkan telepon dan video call. Whatsapp sendiri sudah diakuisisi oleh facebook dengan nilai $19 milliar pada tahun 2014.
Bill Gates (Programmer Luar): Ketekunannya didunia programming membuahkan Microsoft perusahaan yang menaungi sistem operasi windows dan Microsoft Office.
William Tanuwijaya (Programmer Indonesia) : Kalau pakai tokopedia, pada awalnya William Tanuwijaya membuat TokPed hanya bersama beberapa orang dan banyak yang menertawai idenya, namun sekarang Tokopedia menjadi Market Place terbesar di Indonesia dengan Valuasi Billion dollar.
Ahmad Zaky (Programmer Indonesia) : Founder dan mantan CEO Bukalapak ini pada awalnya membangun Bukalapak di kost dengan satu temannya selama beberapa bulan sebelum launching, hanya berbekal laptop dan koneksi internet beliau berhasil membangun salah satu marketplace terbesar Indonesia.
Kesimpulan
Terimakasih, semoga artikel ini dapat memberikan pemahaman mengenai pengertian programmer, tugas seorang programmer, jenis-jenis programmer, rata-rata gaji programmer di Indonesia serta memberikan motivasi untuk menjadi seorang programmer yang profesional.
0 Comments