Teknologi Informasi atau IT dalam beberapa dekade ini sangat berkembang pesat dengan munculnya berbagai ilmut terapan baru di Bidang IT, nah pada tutorial kali ini saya akan sedikit berbagi mengenai 5 Teknologi yang akan Booming atau banyak di gunakan pada beberapa tahun mungkin 5 tahun atau beberapa dekade yang akan datang. 


5 Teknologi Bidang IT Yang Akan Booming Di Masa Depan



1. Machine Learning & AI



Menurut saya, teknlogi Machine Learning akan menjadi next tech stack di 5 tahun yang akan datang, saya sendiri sekarang bekerja di perusahaan IT/Startup nah yang saya lihat dan rekan-rekan kerja bicarakan adalah machine learning dengan machine learning sesuatu dapat secara otomatis bekerja karena komputer bisa berfikir layaknya manusia. 

2. Blockchain

Sejauh yang saya tahu tahu, blockchain telah digunakan dalam cryptocurrency seperti Bitcoin. 
Mata uang tradisional memiliki otoritas utama yang mengeluarkannya dan mengontrol buku catatan dan Bank.




Dengan cryptocurrency seperti Bitcoin, tidak diperlukan otoritas pusat. Transaksi ditangani oleh sejumlah besar komputer di jaringan besar. Sebuah 'blok' data berisi catatan dari setiap transaksi yang mungkin telah terjadi. Blok-blok ini 'dirantai' satu sama lain menggunakan sekelompok perintah dan algoritma kriptografi. Setiap komputer di jaringan memiliki salinan rantai. Oleh karena itu, meskipun salah satu komputer offline, data tidak akan dikompromikan.

Bayangkan kita bisa bertansaksi tanpa mengenal mata uang dengan aman dan cepat.

3. Robot

Selanjutnya mungkin adalah teknologi robot atau robotics dimana seperti layaknya di fil-film sc-fi dengan dukungan jaringan yang cepat dan sudah ditemukannya 5G dan Machine Learning dan AI yang semakin berkembang mungkin Industri robot akan berkembang di 5 tahun yang akan datang.


4. IOT (INTERNET OF THINGS)

Saya pernah mengikuti traning IoT di Bandung saat itu saya membuat sebuah iOT untuk menghidupkan lampu dengan Hp atau komputer, menurut saya itu teknologi yang sangat keren.

Bahkan di India, kami saya membaca  penerapan skala besar muncul dalam kasus penggunaan yang sangat berbeda seperti Kota Cerdas, infrastruktur pengisian Kendaraan Listrik, pengawasan cerdas, aplikasi medis, dan banyak lagi. IOT / Edge adalah kenyataan dan kita akan melihat ini secara bertahap meningkat.

Bayangkan semua bisa dilakukan hanya dengan Internet seperti mematikan lampu, mengisi bahan bakar, pertanian dan teknologi lainnya keren sekali menurut saya, soalnya saya pernah bikin pakai ESP866, Bahasa C++ dan juga Python. 

5. Virtual Reality Dan Augmented Reality

Untuk teknologi multimedia menurut saya akan berkembang pesat dalam 5 tahun kedepan, hal ini karena perusahaan besar seperti Google dengan Arcore serta Facebook dengan Oculus dan React360 bersaing dalam hal ini. Jadi bisa dipastikan multimedia game dan hiburan akan menggunakan teknologi ini secara luas dan bahkan akan merambah ke sektor industri lain.

Baca Juga Artikel Konsep Koding Lainnya: